Salah satu atlet Carabao Pro Team, Jeff De Luna berhasil mencapai babak Semifinal turnamen internasional Las Vegas Open 2025. Keberhasilannya dalam menembus empat besar di turnamen berhadiah fantastis 125.000 USD atau yang setara dengan Rp2.025.000.000 (kurs Rp16.200) ini menjadi bukti kerja keras, konsistensi, dan kemampuan Jeff De Luna yang tidak perlu diragukan lagi. Atlet profesional yang dikenal dengan nama The Bull ini juga mencatatkan pencapaian yang luar biasa dengan berhasil mencapai babak Semifinal setelah melalui serangkaian kemenangan tanpa cela di babak-babak sebelumnya.
Perjalanan Mulus The Bull dari Round 1 hingga Quarterfinals
Sepanjang turnamen, Jeff De Luna telah menunjukkan performa yang luar biasa dengan mengalahkan lawan-lawannya secara agresif. Di babak pertama atau Round 1, Jeff berhasil mengalahkan Masashi Myoko, atlet asal Jepang dengan skor akhir 2-0. Tak cukup di babak awal, skor akhir 2-0 kembali dicetak oleh Jeff De Luna di 2 babak selanjutnya, yakni babak Winner Round 1 melawan Tim Tonjum asal Amerika Serikat dan babak Winners Qualification melawan Mateusz Śniegocki asal Polandia.
Tiga kemenangan ini kemudian membawa Jeff De Luna ke babak Last 32, dimana ia harus berhadapan dengan atlet asal Peru, Gerson Martinez Boza dan berakhir dengan skor tipis. Namun dengan strategi dan dan eksekusi permainan yang matang, Jeff berhasil unggul 1 poin dengan skor akhir 3-2.
Kemenangan dominan kembali ditunjukkan oleh Jeff De Luna di babak Last 16 dan Quarterfinals dengan skor 3-0. Di babak Last 16, Jeff berhadapan dengan Radoslaw Babica, atlet Polandia dan di babak Quarterfinals Jeff harus bertemu dengan sesama atlet FIlipina, Roberto Gomez a.k.a Superman. Keberhasilan Jeff De Luna mengalahkan beberapa ternama semakin memperkuat reputasinya sebagai salah satu pesaing utama dalam turnamen ini.
Namun, kemenangan demi kemenangan yang terus mendampingi Jeff De Luna di setiap babaknya, namun di babak semifinal Jeff harus terhenti, setelah berhadapan dengan Denis Grabe salah satu atlet asal Estonia. Meski demikian, pencapaian Jeff De Luna di Las Vegas Open 2025 kembali menjadi bukti nyata dari perkembangan dan konsistensinya sebagai salah satu pemain yang patut diperhitungkan di kancah internasional.
Dukungan dari Sesama Atlet Carabao Pro Team
Rangkaian turnamen yang berjalan cukup intens ternyata tak membuat Jeff De Luna sibuk menghabiskan waktu di venue saja. Dari dokumentasi yang dibagikan oleh Hendra Kurniawan selaku CEO & Founder Carabao Billiards melalui akun Instagram @hendrakurniawan.real terlihat Jeff De Luna beberapa kali menghabiskan waktu bersama rekan Carabao Pro Team seperti Hendra Kurniawan dan Albert Januarta untuk sekedar jalan-jalan maupun latihan dan berlatih bersama sebelum match berlangsung.

Sebagai bagian dari Carabao Pro Team, Jeff De Luna telah menunjukkan penampilan yang gemilang di Las Vegas Open 2025 dengan berhasil mencapai babak semifinal mengalahkan nama atlet-atlet besar lainnya. Semoga keberhasilan Jeff De Luna di Las Vegas Open 2025 dapat menginspirasi para atlet untuk meraih prestasi lebih besar di turnamen-turnamen mendatang.